Pages

Banner 468 x 60px

Tempe Bakar

0 komentar
detail berita
TEMPE goreng sudah biasa, tempe bacem juga bukan menu baru. Nah untuk variasi berbeda, coba olah menu tempe bakar.

Bahan:

Tempe 1 buah, potong-potong
Cabai merah 6 buah/sesuai selera
Lengkuas 1 cm, geprek
Tomat 1 buah
Bawang putih 4 siung
Bawang merah 4 buah
Serai 1 batang
Garam 1 sdt
Penyedap rasa secukupnya
Gula 1 sdt

Cara membuat:

1. Bakar tempe di atas teflon sampai kecokelatan. Angkat dan sisihkan.
2. Cabai merah, lengkuas, tomat, bawang putih, bawang merah, garam, dan penyedap rasa dihaluskan (diblender/diulek).
3. Tumis bumbu, serai, dan lengkuas sampai harum dan ½ matang.
4. Masukkan temped an masak sampai bumbu meresap.
5. Angkat dan sajikan.

Resep disarikan dari tabloid Genie edisi 29/tahun VIII (ftr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar